oleh

Pelatihan Satlinmas Dan Linmas, Diharapkan Mampu Bergerak Demi Keamanan Masyarakat

Pacitan – Pelatihan Satuan Petugas Perlindungan Masyarakat (Satgaslinmas) dan pelatihan Perlindungan Masyarakat (Linmas) sangatlah penting untuk di lakukan, sebagai tenaga pendidik dari Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Kabupaten Pacitan.di harapkan agar Satlinmas dan linmas bisa cepat dan tanggap terhadap segala potensi kebencanaan dan juga keamanan menjelang pilkada 2020.

Ratna Budiono,Kepala seksi Satuan Perlindungan Masyarakat.(Kasi Linmas) Satpol-PP Kabupaten Pacitan, mengatakan bahwa dengan pelatihan seperti ini untuk memberikan keterampilan satgaslinmas dan satlitmas dalam 4 materi.

“Kegiatan pelatihan ini bertujuan untuk memberikan keterampilan satgaslinmas Kabupaten dan satlinmas.Dalam materi ini ada 4 yaitu peraturan baris berbaris, pertolongan pertama pada korban bencana dan kebakaran, kewaspadaan dan kesiapsiagaan dini dan yang terakhir kelinmasan,”kata Ratna Budiono,Senin,23/11.

Terlebih di masa pandemi seperti ini.Ratna,juga menegaskan agar Satgaslinmas dan Linmas selalu memperhatikan berbagai aspek.agar selalu melakukan sosial distancing dan melakukan 3 M.

“Ini harus tetap di patuhi,karena ini masih masa pandemi dan harus tetap di lakukan sosial distancing,tetap kita lakukan bermasker dan juga tetap cuci tangan,”Tegasnya

Ratna Budiono, berharap agar Satlitmas bisa dan mampu memberikan keaman dan ketentraman di tingkat desa

Kedua terkait dengan Pemilihan Umum Kepala Daerah, satlinmas wajib mengetahui tugas pokok dan fungsi linmas yang di bawah kendali komisi pemilihan umum (KPU)dan linmas yang berada di bawah kendali kecamatan dan Kabupaten

Terpisah.Agung Dwi Cahyono, Sekretaris Satpol-PP.Juga menambahkan bahwa dalam melaksanakan latihan ini bertujuan untuk dalam rangka kesiapsiagaan.apa lagi lanjut Agung, bulan-bulan ini begitu banyak kejadian bencana alam di berbagai desa di Pacitan.dan pada bulan desember nanti akan di laksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada).

“Alhamdulillah pada kesempatan hari ini kita bisa melaksanakan latihan bagi satgaslinmas kabupaten Pacitan dan satlitmas se-kabupaten pacitan yang bertujuan dalam rangka kesiapsiagaan dini pada bulan-bulan ini banyak terjadi kebencanaan dan pada bulan Desember nanti akan melaksanakan Pemilihan Umum Bupati dan calon Bupati Pacitan, sehingga garda terdepan di wilayah adalah satlinmas dan satgaslinmas.”

Baca Juga  Peningkatan Peran Apkowil di Kodim 0711 Pemalang

Untuk itu Sekretaris Satpol-PP. Kabupaten Pacitan mengatakan peran Satlinmas dan Linmas harus benar-benar bisa untuk di harapkan, maka dari itu pelatih dalam menciptakan kondisi yang aman, tertib dan damai harus di tekan kan sejak sekarang.

“Itu harus siap siaga menghadapi gejala-gejala gangguan penanganan-penanganan baik itu di kebencanaan maupun pada pelaksanaan Pilkada.sehingga kami berharap dengan adanya pelatihan ini pada satlinmas dan satgaslinmas itu bisa menciptakan kondisi aman, tertib dan damai di Kabupaten Pacitan,” pungkas Agung. (RedG/Apri)

 

Komentar

Tinggalkan Komentar