oleh

Tim Staf Logistik Kodam Periksa Ratusan Kendaraan Dinas Kodim Pekalongan

Kota Pekalongan – Tim Staf Logistik Kodam IV/Diponegoro berkunjung ke Kodim 0710/Pekalongan, Senin (24/9). Kunjungan tersebut dalam rangka melakukan pengawasan dan kegiatan logistik (Wasgiatlog) terhadap semua kendaraan dinas Kodim Pekalongan.

 

Dalam kegiatan tersebut, ada sekitar 150 unit kendaraan dinas yang diperiksa. Pemeriksaan meliputi kondisi kendaraan dinas beserta administrasi kelengkapannya, baik itu sepeda motor dinas, mobil dinas, maupun kendaraan yang hibah dari pemda. Selain itu pemeriksaan juga menyangkut senjata dan munisi di Kodim setempat.

Pada Wasgiatlog ini, tim dari Staf Logistik Kodam IV/Diponegoro dipimpin Wakil Asisten Logistik Letkol Inf Fajar Ali Nugraha. Kedatangan tim tersebut disambut Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Muhammad Ridha.

Dandim 0710/Pekalongan Letkol Inf Muhammad Ridha menjelaskan kegiatan tersebut adalah untuk memeriksa kondisi dan kesiapan kendaraan dinas yang ada di jajaran Kodim Pekalongan.

Dengan pemeriksaan dimaksud, akan dapat diketahui kendala dan permasalahan yang mengakibatkan kendaraan tidak siap operasional, sehingga perlu diadakan perbaikan dan perawatan secara berkala agar kendaraan siap operasional untuk mendukung kegiatan satuan.

“Mengingat kegiatan Koramil maupun Staf Kodim begitu banyak maka yang menggunakan kendaraan dinas, dalam pelaksanaan bertugas agar berjalan dengan aman dan selamat. Untuk itu diperlukan kepedulian masing-masing pemegang kendaraan agar selalu memperhatikan perawatan kendaraan yang menjadi tugas dan tanggung jawabnya,” tutur Dandim.

Pemeriksaan dilakukan mulai pukul 14.00 sampai sore hari. Dari hasil pemeriksaan administrasi dan kelengkapan kendaraan ini, dinyatakan bahwa semuanya telah dicek secara menyuruh. Administrasinya pun dinyatakan lengkap. (RedG kontributor rusg99)

Komentar

Tinggalkan Komentar