oleh

Supir Angkot Ugal-Ugalan, Tabrak Lari Pemotor di Baleendah

Bandung – Satu orang tewas menjadi korban tabrak lari supir Angkot  (angkutan kota) ugal-ugalan, pada Sabtu 29 Mei 2021 di Baleendah, Kabupaten Bandung.

Kapolsek Baleendah AKP Sungkowo mengungkapkan, tabrak lari tersebut bermula dari angkot jurusan Cangkuang-Dayeuhkolot yang dikemudikan Y (18). Angkot tersebut, menarik muatan menuju Kertasari Kabupaten Bandung.

“Kronologis awalnya sopir angkot ini mendapat order carter anak sekolah yang akan berkemah (camping) ke daerah Kertasari,” ujar Sungkowo, Minggu 30 Mei 2021. Terdapat sekitar 6 anak sekolah dari daerah Rancamanyar yang akan kemping di Kertasari Kabupaten Bandung tersebut.

Ketika tiba di daerah Pacet, angkot nomor polisi D 1961 EY tersebut bersenggolan dengan sebuah truk dari arah berlawanan dan menyebabkan kaca spion angkot pecah. Berniat meminta ganti rugi, Y memutarbalik angkot dan mengejar truk. Namun justru angkot tersebut menabrak sebuah sepeda motor di daerah Pacet.

Setelah nabrak motor, Angkot itu bukannya berhenti, Y malah terus melarikan diri. Hingga kembali menabrak sebuah sepeda motor di Baleendah. Selama dari Pacet, dia dikejar-kejar oleh massa.

Hingga akhirnya dia menabrak sebuah warung sate di Jalan Siliwangi Baleendah. Massa yang sudah marah langsung menghajarnya.

“Kami pastikan pengendara sepeda motor tewas ditabrak di Baleendah. Jadi setelah tertabrak, korban kritis dan dilarikan ke rumah sakit namun dinyatakan telah meninggal dunia. Korban atas nama S warga Kota Bandung,” ujarnya.

Y sendiri dihajar massa sampai babak belur dan dirawat di Rumah Sakit setelah sebelumnya diamankan oleh pihak kepolisian.

Kasus tersebut, menurut Sungkowo, kini telah dilimpahkan kepada Satlantas Polresta Bandung. Berdasar pemeriksaan awal, Y membawa STNK angkot, namun surat yang lain seperti kepemilikan SIM masih dalam penyelidikan.

“Kemungkinan menggunakan narkoba juga masih dalam tahap penyelidikan,” katanya. (RedG/Denis)

Komentar

Tinggalkan Komentar