oleh

Forkompinda Hadiri Pelepasan Calon Jamaah Haji Kabupaten Wonogiri 1439 H

Wonogiri – Bertempat dipendopo rumah dinas Bupati Wonogiri telah dilaksanakan kegiatan Pelepasan Calon Jemaah Haji Kloter 41 dan 42 Kabupaten Wonogiri 1439 H, Rabu (25/7).

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Bupati Wonogiri Joko Sutopo, Dandim0728/Wng yang sedang melaksanakan dinas diwakilkan kepada Kapten Inf Suyanto, Kapolres AKBP Robertho Pardede, Wakil Bupati Edi Santosa, Sekda Suharno, Ketua DPRD Setyo Sukarno, Ketua Pengadilan Negeri Wonogiri Muh. Istiadi, Kajari Wonogiri Dodi Budi Kelana, Kepala Kemenag Kabupaten Wonogiri Drs. H. Subadi, Ketua PD. Muhammadiyah Kabupaten Wonogiri Drs. Kusman Toha.

Laporan Panitia pemberangkatan dan pemulangan haji tahun 1439 H /2018 M oleh Sekertaris Daerah Kab. Wonogiri Drs. Suharno. M.Pd Jamaah Calon Haji Kab. Wonogiri Tahun 2018 berjumlah 313 di bagi menjadi 2 kloter yaitu kloter 41 yang berjumlah 19 Calon Jamaah Haji dan kloter 42 berjumlah 294 Calon Jamaah Haji.

Untuk Kloter 41 akan diberangkatkan pada hari Sabtu tanggal 28 Juli 2018 pukul 13.45 Wib dari Pendopo Kabupaten Wonogiri dan untuk berkumpul di Asrama Haji Donohudan pukul 16.00 WIB, kemudian akan diterbangkan menuju Tanah Suci Madinah Al – Munawwarah pada hari minggu tanggal 29 Juli 2018 pukul 15. 45 WIB.

Sedangkan Kloter 42 akan diberangkatkan pada hari Minggu tanggal 29 Juli 2018 pukul 03.15 WIB dari pendopo Kabupaten Wonogiri dan untuk berkumpul di Asrama Haji Donohudan pukul 06.00 WIB, kemudian akan diterbangkan menuju Tanah Suci Madinah Al – Munawwarah pada hari Senin tanggal 31 Juli 2018 pukul 00. 45 WIB.

Kata pamitan dari Prof Doktor Agus Kristanto perwakilan jamaah calon haji Tahun 2018 mohon pamit untuk berangkat ke tanah suci, mohon doa restu agar di beri kelancaran dalam menjalankan ibadah haji. Permohonan maaf kami jika ada salah kata dan perbuatan agar ibadah berjalan dengan lancar sesuai rukun haji. Harapan kami dapat menjadi haji mabrur dan dapat menjadikan perubahan yang lebih baik dalam kehidupan sehari-hari nantinya setelah menjalankan ibadah haji ini.

Baca Juga  Perbaiki Dan Pelihara Keindahan, Keniscayaan Markas Tentara

Sambutan Kepala Kemenag Kabupaten Wonogiri Drs. H. Subadi Kabupaten Wonogiri menyedikan bantuan alat transportasi berupa kendaraan bis serta jaket dan koper sebagai wujud kepedulian pemerintah Daerah Kabupaten Wonogiri dalam pelaksanaan pengiriman jemaah haji.

“Di dalam pemberangkatan haji menjadi kewajiban pemerintah untuk menjadikan ibadah haji yang mandiri dalam penyelenggaraan jemaah haji pemerintah wajib memberikan pelayanan dalam pelaksanaan haji. Pembinaan pelayanan haji. Keamanan pelayanan haji. Penyelenggaraan pemberangkatan haji terdapat beberapa kementerian yang meliputi Kementrian Agama,Kesehatan dan Kementerian luar Negeri semua ini merupakan wujud kebersamaan pemerintah dalam mewujudkan pelayanan haji yang diharapkan menjadi jemaah haji yang mahbrur,” ucapnya.

Sambutan wakil bupati wonogiri Edy Santosa Kami atas nama pemerintahan kabupaten Wonogiri merasa bahagia bisa menerima tamu Allah dalam rangka pelepasan pemberangkatan jemaah haji. Pada kesempatan yang mulia ini Forkopinda merasa bangga dan haru karena dapat berpartisipasi dalam pelepasan pemberangkatan jemaah haji di pendopo kabupaten wonogiri.

“Perjalanan ibadah tahun ini dihadapkan suatu tatangan yang berat karena cuaca panas di arap saudi bisa mencapai 41 derajat celcus yang mungkin kita berharap bapak ibu dapat mengikuti petunjuk dari pembimbing jemaah haji nantinya. Sangat penting bagi jemaah haji untuk mengikuti arahan dan bimbingan dari para pendamping agar dapat menjalankan ibadah haji dengan sehat dan selamat karena kesehatan menjadi faktor kesuksesan dalam pelaksanaan penyelenggaraan haji. Kami Pemerintah Kabupaten Wonogiri mendoakan semoga jemaah haji kabupaten Wonogiri dapat berjalan dengan lancar dan menjadi haji yang mahbrur,” terangnya.

Edi menambahkan untuk dana pemberangkatan para pendamping jemaah haji di biayai oleh dana anggaran APBN Kabupaten Wonogiri. Kiranya jemaah haji dapat menjaga sikap dan tutur kata yang baik dalam pelaksanaan haji karena bapak ibu sebagai duta perwakilan bangsa dalam hal pelaksanaan penyelenggaraan ibadah haji.

Baca Juga  Lomba Senam Hari Kesehatan di Kecamatan Eromoko

Sambutan Bupati Wonogiri dilanjutkan pelepasan jamaah calon haji Kabupaten Wonogiri tahun 2018 Joko Sutopo ,calon jemaah haji pada pagi yang berbahagia ini saya ucapkan selamat datang di Kabupaten Wonogiri, yang merupakan tamu sangat luar biasa dan membanggakan, bahwa sudah akan melaksanakan kewajiban rukun Islam yang kelima.

“Semoga dalam menjalankan ibadah haji ini di beri kelancaran ,keiklasan, agar sepulang dari tanah suci ini mempunyai komitmen untuk membangun akhlak wonogiri dalam sesarengan bangun wonogiri, kami atas nama panitia Minta maaf atas fasilitas yang kurang memadai, maka perlunya evaluasi untuk penyempurnaan di tahun yang akan datang. Mohon selalu berkomunikasi dengan petugas-petugas setempat, tentang cuaca yang kurang baik, agar jamaah haji dapat melaksanakan seluruh proses ibadah dengan baik dan kembali ke kab. Wonogiri menjadi haji yang mambrur dan menjadi tauladan bagi masyarakat Wonogiri,” jelasnya.(RedG).

Komentar

Tinggalkan Komentar