oleh

Vaksinasi Dua Tahap, Demi Mendapat Kekebalan Tubuh yang Efektif

Pangkalpinang – Untuk mendapatkan kekebalan (imunitas) yang efektif bagi tubuh, maka vaksinasi Covid-19 harus dilakukan dua kali dalam satu bulan.

Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Provinsi Bangka Belitung dr. Bangun Cahyo Utomo, M. Epid menjelaskan, bahwa suntikan pertama ditujukan untuk memicu respon kekebalan awal dan suntikan kedua untuk menguatkan respon imun yang terbentuk.

Jika seseorang dinyatakan positif setelah pemberian vaksinasi, menurut Bangun, tidak berarti vaksin covid tersebut tidak berfungsi di tubuhnya. “Akan tetapi hal tersebut terjadi karena yang bersangkutan sudah terpapar atau terinfeksi Covid-19 sebelum melakukan vaksinasi. Virus yang bersarang di tubuh dalam masa inkubasi,” tutur Bangun

Dengan adanya program vaksinasi yang telah berjalan saat ini, Lanjut Bangun, tak lantas membuat lengah menjalankan protokol kesehatan. “Sebaliknya proses vaksinasi harus pararel dengan pelaksanaan 3M dan 3T. Jaga diri dan jaga keluarga kita.” jelas Bangun.

Bangun mengungkapkan, berdasarkan rilis Sabtu (30/01) Berikut update terkini pelaksanaan vaksinasi di beberapa wilayah Bangka Belitung :

Kota Pangkalpinang
– Jumlah Sasaran : 2721 orang

  • Jumlah Penerima Vaksin Hari ini :
    -Vaksinasi tahap 1 sebanyak  53 orang
    -Vaksinasi tahap 2 sebanyak  18 orang
    -Total penerima vaksin hingga hari ini : 1845 orang (67,81%)

Kabupaten Bangka
-Jumlah Sasaran : 3570 orang

  • Jumlah Penerima Vaksin Hari ini :
    -Vaksinasi tahap 1 sebanyak 39 orang
    -Vaksinasi tahap 2 sebanyak 34 orang
    -Total penerima vaksin hingga hari ini : 2158 orang (60,45%)

Kabupaten Bangka Tengah
-Jumlah Sasaran : 1353 orang

  • Jumlah Penerima Vaksin Hari ini : 0
  • Total Penerima Vaksin hingga hari ini : 0

Kabupaten Bangka Barat
-Jumlah Sasaran : 1558 orang

  • Jumlah Penerima Vaksin Hari ini :
    -Vaksinasi tahap 1 121 orang
    -Total Penerima Vaksin hingga hari ini : 524 orang (33,63%)
Baca Juga  BPOM: Efek Samping Vaksin Sinovac Tidak Membahayakan

Kabupaten Bangka Selatan
-Jumlah Sasaran : 1259 orang

  • Jumlah Penerima Vaksin Hari ini :
    -Vaksinasi tahap 2 sebanyak  41 orang
    -Total Penerima Vaksin hingga hari ini : 441 orang (35,03%)

Kabupaten Belitung
-Jumlah Sasaran : 1539 orang

  • Jumlah Penerima Vaksin Hari ini :
    -Vaksinasi  tahap 1 sebanyak  113 orang
    -Vaksinasi  tahap 2 sebanyak 10 orang
    -Total Penerima Vaksin hingga hari ini : 884 orang (57,44%)

Kabupaten Belitung Timur
-Jumlah Sasaran : 1174

  • Jumlah Penerima Vaksin Hari ini :
    -Vaksinasi tahap 1 sebanyak 81 orang
    -Total Penerima Vaksin hingga hari ini : 149 orang (12,69%).

Menyangkut vaksin Sinovac, Bangun menambahkan, vaksin Covid-19 Sinovac ini telah teruji keamanan, mutu, khasiat dan kehalalannya. Vaksin ini dikembangkan menggunakan metode Inactivated vaccine.

“Artinya metode ini tidak menyebabkan infeksi serius serta hampir tidak mungkin menyebabkan seseorang terinfeksi, Serta bagi masyarakat Bangka Belitung agar tetap mematuhi Protokol Kesehatan.” pungkas  Bangun. (RedG/Prima).

Komentar

Tinggalkan Komentar