oleh

Tenis Meja Lurah Jetis Cup 1, Digelar Dalam Semalam

Sukoharjo- Dengan mengambil lokasi di jalan Brijend Katamso No 87 depan kantor Kelurahan Jetis, Kecamatan Sukoharjo pada pukul 19.30 WIB telah berlangsung Pertandingan tenis meja Lurah Jetis Cup-1, Kamis (25/7/19).

Kurniawan Rusidi selaku ketua panitia dalam laporannya, menyampaikan bahwa tujuan diadakan pertandingan Tenis Meja Lurah Jetis Cup-1 adalah dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Sukoharjo ke 73 dan HUT Kemerdekaan RI ke-74 tahun 2019. Yang bertujuan untuk menjaring bibit-bibit terbaik dari generasi muda di Kelurahan Jetis. Khususnya untuk olahraga Tenis Meja, serta untuk meningkatkan persatuan dan kesatuan antar generasi muda di Kelurahan Jetis.

“Teknik permainan menggunakan sistim gugur, dengan pendanaan duambilkan pada anggaran DPA kelurahan Jetis tahun 2019,” pungkas Kurniawan.

Lurah Jetis Suyamto dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan lomba tenis meja bertujuan guna mensukseskan program pengembangan olah raga yang terus berkembang di masyarakat, serta untuk memasyarakatkan olah raga dan mengolahragakan masyakakat.

“GERMAS, Gerakan Kesehatan Masyarakat, kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat, untuk berperilaku sehat dalam upaya meningkatkan kualitas hidup, dan memiliki tujuan khusus untuk meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat untuk hidup sehat, meningkatkan produktivitas masyarakat serta mengurangi beban biaya,” papar Suyamto.

“Dalam memelihara kesehatan ingat CERDIK, cek kesehatan secara berkala, enyahkan asap rokok, rajin aktivitas fisik, diet sehat dengan kalori seimbang, istirahat cukup, dan kelola stres. “Untuk memudahkan, selalubingatlah kata CERDIK menjauhkan diri dari kanker,” pungkas Suyamto.

Hadir diantaranya, Babinsa Koramil 01/Sukoharjo Pelda Wagiman dan 1 anggota, Babinkamtibmas Polsek Sukoharjo Bripka Anang, ketua LPM Suyanto, BA, Ketua RW dan Ketua RT sekelurahan Jetis, tim juri, staf kelurahan, peserta lomba dan warga masyarakat. (Begug SW)

Komentar

Tinggalkan Komentar