Sang Srikandi Menerima Mendali

Pati – Dipagi nan Cerah secerah wajah halaman Makodim 0718/Pati, berdiri kokoh gapura yang gagah melambangkan “pantang menyerah dalam keadaan apapun”, bagi Prajurit maupun Srikandi-srikandi (Persit) Kodim Pati yang telah meraih mendali emas dalam ajang Porad Cabang Tenis Lapangan Tahun  2018.

Pada hari selasa 21 Agustus 2018. Pukul 07.45 Wib telah dilaksanakan Upacara Penyerahan Duplikat Medali Emas Porad Cabang Tenis Lapangan ganda Putri Kodam IV/Diponegoro oleh Dandim 0718/Pati yang dihadiri Prajurit dan Persit Kodim Pati + 200 Org.

Hadir dalam Kegiatan tersebut Dandim 0718/Pati, Kasdim 0718/Pati, Perwira Staf dan Danramil jajaran Kodim 0718/Pati beserta anggota Kodim 0718/Pati.

Dandim Pati Letkol Arm Arief Darmawan S.Sos dalam sambutannya mengucapkan Puji syukur kepada Allah SWT pada pagi hari ini kita dapat melaksanakan penyerahan duplikat mendali mas dalam rangka lomba Porad, ini wujud penghargaan kepada anggota/Persit sebagai prestasi yang telah di capai.

“Saya hanya mengingatkan kepada semua anggota dengan prestasi yang dengan kerja keras ini semua akan hilang/sirna apabila kita melakukan sebuah pelanggaran”.

Orang nomer satu di Jajaran Kodim Pati menitip pesan jangan ” Gara gara saya, Satuan saya di permalukan” sehingga kita akan berbuat terbaik dan tidak akan melakukan pelanggaran.

Satuan maupun pribadi mengucapkan Selamat kepada ibu Nata atas Prestasi yang diperoleh semoga akan memberikan nama baik Satuan yg kita cintai dan jangan henti-hentinya berlatih untuk mencapai sukses yang lebih tinggi lagi,” ungkapnya. (RedG kontributor narto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *