oleh

Haornas ke XXXVI di Alun-Alun Pemalang

Pemalang – Ratusan pelajar, altet, pelatih dan tamu undangan menghadiri upacara upacara hari olah raga nasional (Haornas) ke XXXVI yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Pemalang di alun-alun kabupaten Pemalang, Senin (9/9/19).

Dalam upacara Haornas tersebut bupati Pemalang dalam amanat ya membacakan teks pidato dari mentri pemuda dan olah raga RI, Imam Nahrawi.

Selesai upacara diserahkan penghargaan kepada pada altet, pelatih dan pembina olahraga di Kabupaten Pemalang berprestasi.

Pemberian penghargaan yang diserahkan oleh bupati Pemalang H. Junaedi kepada kara atlet Berprestasi pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2019. Atlet yang menerima penghargaan Niko Ahmad Fahrezi, peraih emas, cabang olah raga (cabor) Tae Kwon Do Dari SMAN 3 Pemalang. Suwito Ikhfan Priambudi peraih medali emas, cabor gulat dari SMA N 3 Pemalang, Hanifah meraih, medali Emas, cabor gulat dari SMA N 3 Pemalang. M. Faizal Al Fajri, meraih medali emas dalam cabor gulat dari SMP N 2 Randudongkal, Qurrotul ‘Ainirrizqi raih medali Emas, cabor Karate dari SMP N 2 Pemalang. Anggi Syahputra raih Medali Emas cabor Dayung dari SMP N 5 Taman dan  Selena Putri Sambada, raih Medali Emas cabor Dayung dari SMP N 1 Taman.

Pelatih Berprestasi pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2019 diberikan kepada M. Farhan pelatih Tae Kwon Do. Dwi Rizky Hutomo, S.Pd. Pelatih gulat, Budi Harsono pelatih karate dan Ratih Hidayati, ST pelatih Dayung.

Sedangkan Pembina Berprestasi pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Tingkat Kabupaten Pemalang Tahun 2018 diberikan kepada Akrom, S.Pd, UPPK Pemalang Juara Umum SD. Tri Doyo Basuki, S.Pd., M.Pd., SMP N 2 Pemalang Juara Umum SMP dan Ayanto, S.Pd., M.Pd. SMA N 1 Pemalang, Juara Umum SMA.

Baca Juga  Siapkan Tandon Air, PDAM Perbaiki Kebocoran Pipa

Acara dilanjutkan dengan menari gemu maumere dan poco-poco secara massal. (RedG)

Komentar

Tinggalkan Komentar