Sebanyak 38 Unit GeNose C19 Buatan UGM Diterima Pemprov Jateng

SEMARANG – Alat GeNose C19 buah karya anak bangsa dari Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta, telah diterima oleh Pemerintah Provinsi Jawa Tengah sebanyak 38 unit pada Jumat (19/3/2021).

Alat tersebut diserahkan langsung oleh Rektor UGM, Prof Panut Mulyono kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo di kediaman dinasnya.

Seperti diketahui GeNose C19 merupakan alat untuk mendeteksi virus corona melalui hembusan napas. Alat ini telah mendapat izin edar dari Kementerian Kesehatan Nomor Kemenkes RI AKD 20401022883.

Informasi yang diperoleh, ada 38 unit GeNose C19 tersebut dengan dua unit yang sudah diterima terlebih dahulu untuk pesanan Pemprov Jateng beberapa waktu lalu. Kali ini, Pemprov Jateng sudah menerima 3.800 kantong napas.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Yulianto Prabowo mengaku, alat GeNose C19 yang sudah diterima tersebut belum didistribusikan dan masih memerlukan kelengkapan-kelengkapan yang mendukung.

“Alat GeNose C19 sudah kami terima sebanyak 38 unit, tetapi itu nanti perlu ada kelengkapan komputer atau laptop,” ucap Yulianto kepada awak media, Selasa (23/3/2021).

es GeNose C19 dengan menggunakan kantong udara yang saat ini digelar di stasiun-stasiun kereta (Foto: Istimewa)

Yulianto melanjutkan, untuk mengoperasikan alat yang diterima itu petugasnya harus dilatih terlebih dahulu dankini sedang tahap diinventarisir.

“Setelah dilatih baru bisa operasi. Harapannya dalam minggu-minggu ini kami selesaikan,” tambahnya.

Lebih lanjut Yulianto menjelaskan, sasaran yang bakal menerima alat GeNose C19 ialah beberapa fasilitas kesehatan yang sudah masuk daftar pilihan.

“Sasaran yang jelas harus di fasilitas kesehatan, bisa di rumah sakit, Balai Kesehatan Masyarakat, atau di unit-unit pelayanan,” tutupnya. (RedG/Dickri Tifani Badi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *