oleh

Bebaskan Eceng Gondok Di Sepanjang Sungai Menuju Rawa Pening

Kabupaten Semarang – Kepala desa Rowoboni, PPL,Nelayan dan Forum Komunikasi Relawan Lintas Komunitas kabupaten Semarang dan dibantu Babinsa Sertu Ngadirantam elaksanakan pembersihan tanaman eceng gondok disepanjang sungai menuju Rawa Pening di dusun Rowoganjar desa Rowoboni, kecamatan Banyubiru. kabupaten Semarang Sabtu (13/06/2020)

Bersamaan dengan dimulainya program New Normal oleh pemerintah membuat Babinsa desa Rowoboni cepat dan tanggap berkoordinasi dengan Kepala desa, PPL, segenap nelayan dusun Rowoganjar untuk membersihkan sungai yang selama ini dipenuhi tanaman eceng gondok karena jarang digunakan selama siaga Covid-19 untuk warga Stay home.
Kegiatan ini selain melibatkan warga sekitar juga mendapat atensi besar dari segenap Relawan Lintas Komunitas kabupaten Semarang dan SAR Buser kabupaten Semarang untuk ikut membantu.Jumlah Relawan dan SAR Buser ini sekitar 200 orang.

Kegiatan ini sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat sekitar sehingga untuk kegiatan dalam satu hari saja sudah berhasil membersihkan tanaman eceng gondok yang menghalangi sungai sekitar 50 persen.
Untuk aktifitas transportasi sungai menuju rawa sudah berangsur mudah.

Ketua PPL kecamatan Banyubiru ibu Yuliana mewakili segenap masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Babinsa setempat Sertu Ngadiranta yang sudah membantu kelancaran kegiatan sekaligus terjun langsung ke sungai ikut membersihkan eceng gondok.

Tak lupa ibu Yuliana sangat sangat berterima kasih kepada segenap keluarga besar Forum Relinko dan SAR Buser kabupaten Semarang yang sangat antusias dalam membersihkan eceng gondok.

Masyarakat berharap untuk kedepannya para nelayan semakin semangat membersihkan sisa sisa tanaman enceng gondok yang masih ada karena sudah dibantu oleh berbagai pihak dengan semangat. (RedG/Yudha).

Komentar

Tinggalkan Komentar