oleh

Verifikasi di 5 Koramil Kodim 0710/Pekalongan 

Pekalongan – Tertib administrasi dan cek fisik barang-barang inventaris dilakukan oleh Kodim 0710/pekalongan ( Staf Personel) guna mendukung kelancaran dalam serah terima jabatan Danramil. Rabu (3/7/2019)

Adapun pengecekan secara fisik dilakukan di 5 Koramil jajaran Kodim 0710/Pekalongan yang antara lain, Koramil 08/Bojong, Koramil 13/Paninggaran, Koramil, 10/Wiradesa, Koramil 20/Pekalongan Selatan dan Koramil 03/Kajen.

Pengecekan atau verifikasi dipimpin oleh Bati Pers Kodim 0710/Pekalongan Peltu Sariyono Nugroho didampingi oleh 4 anggota perwakilan dari masing-masing Staf Kodim 0710/Pekalongan.

Dikatakan Nugroho, tujuan kegiatan verifikasi ini adalah untuk menginventarisir semua yang ada di Koramil baik dari personel, alat peralatan dan bangunan yang menjadi tanggung jawab koramil selama ini.

“ kegiatan ini untuk menginventarisir barang-barang yang menjadi tanggung jawab koramil, agar pada saat diserah terimakan dengan pejabat baru tidak terjadi kekurangan dan sudah sesuai dengan kondisi nyata yang ada,”Jelasnya.

Berikut Danramil jajaran Kodim 0710/Pekalongan yang melaksanakan rotasi jabatan, Kapten Inf Suryanto dari Danramil 03 Kajen menjadi Pama Rem 071/Wk dalam rangka MPP, Danramil 08 /Bojong Kapten Inf Nurkhan menjadi Danramil 03/Kajen, Danramil 20/Pekalongan Selatan Kapten Arh Wiyoto Menjadi Danramil 08/Bojong, Danramil 10/Wiradesa Kapten Arm Ahmad Wiryadi menjadi Danramil 20/Pekalongan Selatan dan Danramil 13/Paninggaran Kapten Cpm Hadi Wahyudi menjadi Danramil 10/Wiradesa.(RedG penulis Rusg)

Komentar

Tinggalkan Komentar