oleh

Vaksin AstraZeneca Tiba di Kepri, Diperuntukan Buat Lansia

Batam – Dinas Kesehatan Provinsi Kepri memastikan hari ini vaksin Covid-19 merk AstraZeneca tiba di Provinsi Kepri. Vaksin AstraZeneca datang dalam jumlah 5000 Vial dari Jakarta ke Tanjungpinang, Provinsi Kepri.

“Datang hari ini, sekitar jam 12 sianglah,” kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kepri Mohammad Bisri, Selasa (23/3/2021).

Kata Bisri, sebelum didistribusikan ke seluruh daerah di Provinsi Kepri, vaksin AstraZeneca ini terlebih dahulu di masukan kedalam ruang kontrol agar lebih stabil. Mungkin, sambungnya esoknya vaksin Covid-19 ini didistribusikan ke masing-masing Kabupaten/Kota.

“Untuk Batam sendiri,makan mendapatkan sebanyak 4000 vaksin AstraZeneca ini dan vaksin ini akan kami serahkan ke Dinas Kesehatan Kota Batam,” ujarnya.

Menurut Bisri, Pemerintah Provinsi Kepri menetapkan vaksin AstraZeneca diberikan kepada para lanjut usia (Lansia) se Provinsi Kepri. Untuk itu, diharapkan yang berusia diatas 60 tahun agar mendaftarkan diri ke puskesmas terdekat.

“Mari kita sama-sama aktif, terutama para lansia agar mendaftarkan diri ke puskesmas terdekat. Cukup bawa KTP saja mendaftarnya, maka petugas puskesmas akan mencatatnya dan memasukan kedalam penerima vaksin AstraZeneca,” ungkapnya.

Bisri mengungkapkan, masyarakat Provinsi Kepri tidak perlu khawatir terkait vaksin AstraZeneca yang informasinya sudah kadaluwarsa itu tidak benar. Sebab, masa kadaluwarsa nya masih lama.

“Sebenarnya meskipun sudah dekat dengan masa kadaluwarsa tidak masalah dan kualitasnya tetap sama. Misalnya hari ini sudah masuk masa kadaluwarsa dan besok masih bisa kita gunakan. Tapi percayalah vaksin yang kami berikan tidak kadaluwarsa dan berapapun vaksinnya selalu habis,” ungkapnya.(RedG/Bayu).

 

Komentar

Tinggalkan Komentar