Karanganyar – Sebanyak 23 mahasiswa minat utama Seni Lukis Jurusan Seni Rupa Murni FSRD ISI Surakarta angkatan 2018 melaksanakan ujian Seni Lukis I dengan melukis bersama di Kampung Wisata Pakel, Karanganyar, Kamis, 16 Januari 2020.
Selain sebagai bagian dari tugas ujian akhir semester kegiatan tersebut juga untuk meningkatkan kemampuan teknis mahasiswa dalam melukis langsung on the spot.
Selain itu, mahasiswa dilatih untuk mengasah kemampuan menangkap objek dan suasana dari alam sekitar dan menuangkannya di dalam bidang kanvas. Dengan melukis langsung dari alam, mahasiswa akan lebih terasah ketrampilan teknis, kepekaan visual dan perasaannya.
Kegiatan yang berlokasi di obyek wisata dengan tematik alam pedesaan dibimbing oleh dosen pengampu, yaitu : Amir Gozali, M.Sn dan I Nyoman Suyasa, M.Sn. keduanya mengatakan bahwa kegiatan melukis bersama di luar kampus tersebut rutin diadakan setiap tahunnya dan bekerja sama dengan pihak lain untuk memperluas jejaring.
I Nyoman Suyasa, M.Sn (Dosen Pengampu), Minggu ( 19/1) menjelaskan beragam teknik yang digunakan beragam, seperti melakukan eksplorasi berbagai teknik yang sudah diajarkan seperti teknik transparan, plakat, teknik basah, kering, teknik pointilis dan campuran.Sedangkan alat yang digunakan berupa kuas, pisau palet atau jari tangan (finger painting) sehingga karya yang dihasilkan mempunyi kekuatan artistik yang beragam.
“Dengan media kanvas berukuran sekitar 100 x 100 cm dengan cat akrylic, mahasiswa menuangkan ide dan gagasannya. Obyek pemandangan alam, pohon, bangunan, tanaman serta aktivitas manusia menjadi pilihan mereka berkarya,” ujarnya.( red )
Komentar