oleh

Tingkatkan IPM, Siswa IPDN Siap Ditempatkan Dimana Saja

Pemalang – Dandim 0711/Pemalang diwakili oleh Kapten Arh Nasri hadiri penutupan  Praktek Lapangan III Nindya Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri ( IPDN ) Th 2018/2019  di Kabupaten Pemalang yang ditutup oleh Sekda Kabupaten Pemalang Drs Budi Rahardjo MM di Pendopo Kabupaten Pemalang (16/04/2019 ).

Hadir dalam penutupan Wakil rektor IV/Bidang kerja IPDN Bandung Prof.Dr.Hasan Efendi Mpd, anggota forkopimda Kabupaten Pemalang,  Para camat Se-Kabupaten Pemalang, Para senior/Kakak pendamping, 742 peserta praktek lapangan III satuan nindya praja IPDN Bandung.

Sebanyak 807 Orang  selama 21 hari mulai tanggal 28 Maret sampai dengan 16 April Satuan Nindya Praja Program Diploma IV Dan Program Sarjana ( S1 ) Institut Pemerintahan Dalam Negeri Tahun Akademik 2018/2019 Kab.Pemalang Provinsi Jawa Tengah dengan tema ” Penguatan pemerintahan dan pemberdayaan masyarakat Desa dalam rangka meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia ( IPM ) di Kab.Pemalang   hari ini telah ditutup.

Praktek lapangan III ini adalah sebuah kewajiban yang harus dilanjutkan praja IPDN sebelum ke tingkat yang lebih tinggi, dimana kegiatan tersebut juga untuk mengetahui dan  mengukur kemampuan perorangan selain itu lulusan IPDN yang telah dibiayai negara ini siap apabila nantinya dinas di tingkat desa, kelurahan, kecamatan dan kawasan perbatasan negara, pedalaman, pantai sampai pulau terpencil.

Disampaikan Sekda Pemalang mewakili Bupati Pemalang “Saya ucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Bappeda Kabupaten Pemalang, Kecamatan dan Desa tempat lokasi praktek, para induk semang dan semua pihak terkait yang penuh dengan kesabaran dan ketekunan upaya menyukseskan program praktek lapangan IPDN di Kab.Pemalang melalui kegiatan praktek lapangan ini,para nindya praja telah bersinggungan langsung dengan masyarakat di Kabupaten Pemalang sehingga memahami betul bahwa pada hakikatnya setiap masyarakat selalu menginginkan pelayanan yang cepat mudah dan murah untuk kepada seluruh nindya praja IPDN apabila nanti tiba saatnya menjadi pelayanan masyarakat maka berikanlah pelayanan secara humanis, cepat, tepat dan berkualitas kami menyadari masih banyak kekurangan dalam penyelenggaraan kegiatan ini untuk itu,kuburkanlah kekurangan kami dan lambungkanlah keindahan kota,Pemalang hebat,Pemalang pusere jawa” di akhir kegiatan dilanjutkan penyerahan cinderamata baik dari IPDN maupun kenang-kenangan dari Sekda Kab. Pemalang.(RedG sumber pendim0711)

Komentar

Tinggalkan Komentar