oleh

Targetkan Prestasi, Asrofi Resmi Menjabat Ketua Umum Persab Brebes Periode 2022-2027

Brebes – Pengurus Persatuan Sepakbola Kabupaten Brebes (Persab Brebes) resmi dilantik secara langsung oleh Penjabat (Pj) Bupati Brebes, Urip Sihabudin, bertempat di Pendopo Kabupaten Brebes.(14/1)

Kegiatan pelantikan dihadiri langsung oleh Pj Bupati Brebes, Urip Sihabudin, juga, Sekda Pemkab Brebes Djoko Gunawan, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Caridah, Plt Ketua Askab PSSI Brebes, Heri Fitriansyah, Ketua Koni Brebes Ahmad Zaeni dan kepengurusan Persab Brebes beserta tamu undangan lainnya.

Prosesi pelantikan diawali dengan serah terima jabatan yang ditandai dengan penyerahan bendera Persab Brebes, dilanjutkan dengan pemakaian syal Persab Brebes kemudian dilanjutkan penandatanganan berita acara yang ditandangani oleh Pj Bupati Brebes, Urip Sihabudin, Plt Askab PSSI Brebes Heri Fitiriansyah dan Ketua Umum Koni Brebes, Ahmad Zaeni.

Asrofi selaku Ketua Umum Persab Brebes menegaskan bahwa pihaknya akan menciptakan dan memberikan prestasi yang terbaik dalam rangka ikhtiar mengharumkan nama baik Kabupaten Brebes, “Pada kesempatan ini, saya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah daerah dalam hal ini Bpk Pj Bupati Brebes dan seluruh jajaran yang telah mengakomodir terlaksananya acara ini. Pastinya saya anggap sebagai hutang pengurus Persab kepada semua jajaran dan warga Kabupaten Brebes yang nantinya akan saya bayar dengan prestasi,” Ujar Asrofi kepada awak media.

Ia juga menjelaskan bahwa nantinya Persab Brebes akan segera melangsungkan rapat kerja perdana sekaligus menetapkan program awal pembentukan manajemen Piala Soeratin dalam menghadapi putaran nasional, “Untuk target utama, tidak ditawar-menawar lagi kita (Persab Brebes-red) harus juara nasional untuk Piala Soeratin-nya,” tegas Asrofi.

Selanjutnya kedepan, Persab Brebes akan memprogramkan terkait dengan akan dibentuknya Persab development sekaligus sebagai persiapan mengarungi kompetisi Liga 3 Jawa Tengah.

Baca Juga  PKB Pemalang Dorong Adanya Hibah Untuk TNI-Polri dari APBD Pemalang

Melalui kegiatan ini harapannya pengurus yang sudah dilantik dapat mengemban amanah dengan baik serta dapat membawa sepakbola Kabupaten Brebes menuju arah yang lebih baik lagi kedepannya. (RedG/Mishbahul Anam)

Komentar

Tinggalkan Komentar