oleh

Sosialisasi Peraturan Militer Dasar Di Kodim 0711/Pemalang

Pemalang – Kodim 0711/Pemalang dikunjungi Tim Waslakgiat Peraturan Militer Dasar (Permildas) dari Komando Doktrin Pendidikan dan Latihan (Kodiklat) TNI AD yang dipimpin oleh Spaban Permildas Sdirdok Kodiklatad Kolonel Inf Mokhamad Syaeful Azis dengan anggota Pabanda -1/P5 Spaban Sdirdok Kodiklatad Letkol Inf Danu Sucipto, Pabandya -2 TUM Gamad Spaban Permildas Sdirdok Kodiklatad Letkol Inf Aguswanto, S. A. P. M. M dan Kasubdepperdik Pengmilum Kodilatad Mayor Cba Arkamin, di Makodim jalan Brigjen Katamso no 43 kelurahan Sugihwaras Pemalang, pada Kamis (16/7/2020).

Kedatangan Tim Waslakgiat Permildas di Kodim Pemalang disambut langsung oleh Komandan Kodim 0711/Pemalang Letkol Inf Irvan Christian Tarigan, S.I.P., M. Han., Kasdim Mayor Kav Hariyono, para Danramil dan Pa Staf jajaran.

Dalam sambutannya Ketua Tim Pabanpermildas Sdirdok Kodiklatad Kolonel Inf Mokhamad Syaeful Azis menyampaikan di masa sekarang yang serba canggih, prajurit Kodim 0711/Pemalang dituntut untuk memelihara kemampuan dasar-dasar keprajuritan agar menjadi prajurit yang profesional.
Lebih lanjut menurutnya, “Maksud dan tujuan kedatangan kami, untuk melaksanakan sosialisasi Permildas bagi prajurit Kodim 0711/Pemalang, menyeragamkan gerakan gerakan permildas di jajaran TNI-AD, Permildas merupakan peraturan yang mengatur dasar kemiliteran yang wajib dilaksanakan oleh seluruh Prajurit TNI, dalam rangka mewujudkan prajurit profesional yang disiplin dan siap melaksanakan tugas”, tegas Katim.

Pimpinan TNI AD melalui Kodiklat TNI AD mengambil suatu kebijakan dengan melaksanakan Pengawasan Pelaksanaan Kegiatan Permildas ke satuan jajaran. Dengan demikian, diharapkan tidak ada lagi perbedaan pelaksanaan Permildas antara satuan atas dan satuan bawah, dengan harapan semua harus kompak dan seragam, baik dalam pola berpikir, pola sikap dan pola tindak di lingkungan TNI AD,” Pungkas Kolonel Inf Mokhamad Syaeful Azis.

Baca Juga  Upaya Entaskan Kemiskinan, Staf Ahli Menteri Koperasi Bawa Buyer ke Pemalang

Sementara pada kesempatan yang sama, Komandan Kodim 0711/Pemalang Letkol Inf Irvan Christian Tarigan, S.I.P., M. Han mengatakan, kunjungan Tim Wasgiat Permildas Kodiklat TNI AD di Kodim Pemalang ini bertujuan untuk melihat dan menilai sejauh mana kemampuan Permildas yang dimiliki Prajurit Kodim 0711/Pemalang.

Menurut Dandim, salah satu tujuan Tim Wasgiat Permildas mengunjungi Kodim 0711/Pemalang, adalah dalam rangka menyatukan persepsi pelaksanaan Permildas khususnya Peraturan Baris Berbaris (PBB).

“Permildas merupakan pedoman dasar keprajuritan yang harus dimengerti dan dipahami oleh setiap prajurit, harus ditaati dan dijadikan pedoman dalam tugas sehari hari, dengan kegiatan ini pula, kita mengingat kembali Permildas yang telah didapat sewaktu pendidikan dasar dan lanjutan.” ujar Dandim.

“Kegiatan ini juga bertujuan untuk mengetahui implementasi dari hasil sosialisasi yang telah dilaksanakan di tingkat MABESAD beberapa waktu lalu”, Pungkas Dandim.

Dalam kegiatan Waslakgiat Permildas tersebut salah satu anggota Tim Kasubdepperdik Pengmilum Kodilatad Mayor Cba Arkamin menjelaskan dan sekaligus mempraktekkannya di lapangan kepada prajurit Kodim 0711/Pemalang antara lain Permildas, Tata cara Pelaksanaan apel meliputi penghormatan kepada pengambil apel, tampil depan, masuk barisan jika terlambat apel, dan Tata cara duduk di atas kursi dan duduk tanpa kursi. Serta Tata Cara Penghormatan anggota pada saat Dinas jaga kesatrian atau Plangton meliputi Tata cara jajar kehormatan dan hormat jajar.(RedG/Candra)

Komentar

Tinggalkan Komentar