oleh

Penerapan Protokol Kesehatan di Pasar Tradisional

Wonogiri – Menghadapi Pandemi Covid-19, masyarakat dihimbau untuk selalu menerapkan protokol kesehatan disetiap melaksanakan kegiatan.

Namun tak semua orang bisa dan mau melaksanakan arahan serta himbauan dari pemerintah. Untuk itu, perlu adanya sosialisasi dan patroli yang harus sering dilaksanakan guna mendisiplinkan masyarakat untuk selalu melaksanakan protokol kesehatan.

Seperti yang dilaksanakan oleh Bati Tuud Peltu Dedy Kurniawan beserta anggota Babinsa di Pasar Baturetno, Jum’at(28/8), anggota Koramil berkeliling memantau masyarakat dan memberikan sosialisasi tentang protokol kesehatan, utamanya penggunaan masker saat beraktifitas diluar rumah.

“Di lapangan ternyata masih ditemukan warga masyarakat yang tidak menggunakan masker, untuk itu selain kita menghimbau kepada masyarakat, pada kesempatan ini juga kita memberikan masker secara gratis agar dipakai saat melasanaan aktifitas diluar rumah “, ucap Batuud.

Danramil ditempat terpisah membenarkan kegiatan yang dilaksanakan oleh anggotanya tersebut, ” Kegiatan yang dilakukan sesuai petunjuk dan arahan dari Komando atas, dalam hal ini Komandan Kodim 0728/Wonogiri Letkol Inf Imron Masyhadi yang memerintahkan kepada para anggota dilapangan agar memberikan edukasi dan himbauan kepada warga masyarakat agar melaksanakan protokol kesehatan disetiap kegiatan guna memutus rantai penyebaran Covid-19.

Selain itu, kegiatan ini juga dalam rangka mensosialisasikan Perbup no 53/VIII/2020 tentang pelaksanaan new normal dan penggunaan masker, TMT 1 September 2020 bagi masyarakat yang melaksanakan aktifitas diluar rumah wajib menggunakan masker dan apabila terkena operasi masker, akan mendapatkan sanksi sosial.

“Dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan, diharapkan masyarakat lebih peduli dan disiplin dalam menerapkan protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran Covid-19 khususnya di Kecamatan Batuwarno dan Kabupaten Wonogiri pada umumnya “, pungkas Danramil.(red)

Komentar

Tinggalkan Komentar