oleh

PA GMNI Semarang Gelar Konfercab, Dihadiri Hendi Wali Kota ‘Sedulur’ GMNI

Semarang- Setiap organisasi pasti membutuhkan pergantian regenerasi kepemimpinan. Begitu juga dengan dengan Persatuan Alumni Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (PA GMNI) Se-Karesidenan Semarang. Untuk meregenerasi pemimpinnya,  PA GMNI Se-Karesidenan Semarang yang meliputi, Kota Semarang, Kabupaten Demak, Kabupaten Kendal dan Kabupaten Semarang, Sabtu (27/2/2021), menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) di Gedung Moch Ichsan Lantai 8 Balaikota Semarang.

Sejumlah tokoh Semarang pun hadir di acara tersebut, yakni  tersebut Walikota Semarang Hendrar Prihadi, Ketua DPRD Kota Semarang Kadar Lusman, Anggota DPRD Jawa Tengah Dani Budi Cahyono, Sucipto, Abang Baginda Hasibun, Ketua KPU Kota Semarang Henry Casandra Gultom, Ketua Bawaslu Moch Amin, Ketua Alumni GMNI Jawa Tengah Sri Harjanto dan Alumni GMNI Kota Semarang Slamet Mustadi.

Walikota Semarang Hendrar Prihadi yang akrab dipanggil Hendi tersebut mengatakan, Konfercab itu kan konsolidasi organisasi yang rutin makanya saya memberikan apresiasi kepada PA GMNI yang mampu mengadakan konsolidasi dengan baik.

“Mudah-mudahan terpilih pemimpin yang punya komitmen untuk membesarkan organisasi. Persiapkan stok-stok kader untuk mengisi bagian daripada pemimpin di republik ini, ” kata Hendi saat ditemui gnews-id seusai menghadiri Konfercab PA GMNI.

Dalam kesempatan itu, Hendi juga memberikan pesan kepada pemimpin yang terpilih di Konfercab untuk guyub bareng, tidak perlu ribut dan gontok-gontokan untuk mewujudkan membangun kebhinekaan, pancasila menuju Indonesia maju.

“Pesan saya karena wali kotanya (red-Hendi) sedulurnya teman-teman GMNI ya harus berkomunikasi dengan baik. Pokoknya saling support dan kita akan bareng-bareng berbicara dalam konteks kebhinekaan pancasila menuju Indonesia semakin maju. Jadi, enggak usah gontok-gontokan enggak usah ribut-ributan, sing (red-yang) penting guyub komunikasi bareng untuk Semarang Hebat, Jateng Gayeng, dan Indonesia Maju, “ungkap Hendi.

Baca Juga  Ketua Harian DPD Golkar Jawa Tengah Minta Golkar Kota Semarang Untuk Bisa Naikkan Dua Kali Lipat Kursi

Dalam kesempatan terpisah, Ketua Panitia Konfercab PA GMNI, Sonny Sampoerna Putra mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada semua pihak, karena telah membuat konfercab berjalan dengan lancar dan sukses.

“Konfercab sampai selesai. Pak Wali juga rawuh (red-datang) membuka acara. Peserta juga banyak, kami bahagia melihat acara sukses. Terimakasih yang sudah mendukung dan membantu dalam acara konfercab itu, ” kata Sony saat dihubungi wartawan gnews. Id, Minggu, (28-2-2021)

“Kami sebagai panitia targetnya regenerasi itu tercapai. Ketua yang terpilih maupun pengurus yang terbentuk dan dilantik serta disumpah, saya ucapkan selamat atas masa baktinya di pengurusan yang baru. Harapan kami sebagai panitia, merekomendasi hasil konfercab yang sudah ada bersama-sama. Tolak ukur organisasi itu terukur. Untuk saya sendiri, harapannya tetap gontong royong lah. Kerena organisasi ini membutuhkan sumbangsih dari teman-teman untuk saling bahu-membahu demi berjalannya organisasi GMNI, “imbuh Sony.

Untuk diketahui, ketua terpilih dalam Konfercab bersama Eks-Karesidenan Semarang, masa bakti 2021-2026 yaitu :

1. Kota semarang : I Gede Ananta Wijaya

2. Kab semarang : Gunawan Tri Rahmadi

3. Kab demak : Siswanto

4. Kab kendal : Puthut Ami Luhur

(RedG/DickyTifani Badi)

Komentar

Tinggalkan Komentar