oleh

Mahasiswa KKN UPGRIS Lakukan Penanaman Bibit Pohon

Semarang – Perkiraan cuaca dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau di singkat BMKG menyatakan bahwa cuaca di wilayah Kota Semarang khususnya Kecamatan Mijen di awal bulan Februari curah hujan sangat tinggi. Fenomena hujan yang berkepanjangan waktunya ini sangat tidak umum seperti biasanya. Hal ini menyebabkan bencana tanah longsor, pohon tumbang yang dikarenakan tekstur tanah yang miring dan tidak punya pondasi yang kuat untuk menopang.

Gerakan sadar bencana oleh para Mahasiswa/i KKN UPGRIS (Universitas PGRI Semarang) bersama warga Kelurahan Tambangan seperti kerja bakti, penanaman pohon dan lain-lain guna mengantisipasi bencana alam yang tidak diinginkan. seperti halnya melakukan kerja bakti bersama yaitu dengan membersihkan slokan, membersihkan sampah, menebang tangkai pohon yang mempunyai daun lebat agar tidak tumbang ketika ada hujan lebat.

Menurut Ketua Rt ketika melakukan kerja bhakti tersebut, Kegiatan kerja bakti ini sangat bagus dilakukan, selain dapat mengantisipasi bencana juga dapat membangun jiwa gotong royong antar warganya.

“Alhamdulillah, warga sini antusias kalau ada kegiatan kerja bakti membersihkan slokan dan parit ini sudah menjadi tanggung jawab kita semua. Ini kita patut pertahankan tradisi yang seperti ini di kelurahan tambangan sini”. Ujar  Rahmadi

“Semoga kegiatan ini bisa diagendakan di setiap ada mahasiswa KKN dari Universitas lain” tambah  Rahmadi.

Selain kerja bakti team KKN UPGRIS (Universitas PGRI Semarang) juga melakukan gerakan akan sadar pentingnya penghijauan. Dengan cara mengajak warga untuk menanam bibit pohon buah di ladang yang masih kosong dan tanah yang berpotensial longsor, berfungsi agar akar-akar dari pada pohon bisa menopang tanah yang sering longsor dan buahnya bisa dimanfaatkan untuk di jual. Pemandangan antusias warga yang ikut kerja bakti ini sangat menyenangkan untuk di pandang. Kegiatan ini dilakukan di Rw 2 Kelurahan Tambangan pada Rabu (13/2/2020). (RedG/tim KKN UPGRIS)

Komentar

Tinggalkan Komentar