oleh

Lanud Adi Soemarmo Sumbang 113 Kantong Darah

SURAKARTA. LANUD SMO-Dalam rangka memperingati ke-72 Hari Bakti TNI Angkatan Udara, Lanud Adi Soemarmo dan Depohar 50 berhasil menyumbangkan 113 kantong darah kepada Palang Merah Indonesia pada kegiatan donor darah di RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo, Kamis (22/7).

Turut serta mendonorkan darahnya Komandan Lanud Adi Soemarmo Kolonel Pnb Adrian P. Damanik, S.T., beserta para pejabat Lanud Adi Soemarmo, Depohar 50 dan Pengurus PIA Ardhya Garini Cabang 3 / Gab. II Lanud Adi Soemarmo dan PIA Ardhya Garini Cabang 7/G III Depohar 50.

Menurut Danlanud Adi Soemarmo, kegiatan Donor darah ini merupakan kegiatan sosial yang sangat mulia dan dapat menumbuhkan kepedulian sosial yang tinggi dengan sesama. Donor darah sangat penting terutama bagi mereka yang membutuhkan demi menyelamatkan jiwa dan kelangsungan hidupnya.

Demikian juga Kegiatan donor darah yang digelar di Lanud Adi Soemarmo ini sebagai bentuk kepedulian TNI Angkatan Udara khususnya Lanud Adi Soemarmo kepada masyarakat yang membutuhkan, demikian ujar Danlanud.

Sementara itu Karumkit RSAU dr. Siswanto Lanud Adi Soemarmo letkol kes dr. I Wayan Sumandyasa Sp.OG menyampaikan kegiatan donor ini terselenggara atas kerjasama RSAU dr. Siswanto dengan PMI kota Surakarta, selanjutnya jumlah kantong darah yang terkumpul ini akan disumbangkan ke PMI dengan tujuan untuk membantu sesama yang membutuhkan.(RedG)

Komentar

Tinggalkan Komentar