oleh

Korem  084/BJ Gelar Tes Garjas UKP dengan Protokol Kesehatan Ketat

Surabaya – Bertempat di stadiun Brawijaya, sebanyak  130 prajurit  jajaran Korem 084/Bhaskara Jaya melaksanakan tes kesegaran jasmani (Garjas) usulan kenaikan pangkat (UKP) yang akan berlangsung selama 2 hari.

Kepala Jasmani Korem (Kajasrem) 084/BJ, Kapten Arm Didit mengatakan, dalam pelaksanaan garjas kali ini pihaknya tetap mengacu pada protokol kesehatan (Prokes) yang telah ditetapkan.

“Ini untuk menghindari terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan dan kita mengutamakan faktor keamanan,” jelas Didit, Kamis (18/2/2021).

Tak hanya itu, Didit juga menambahkan, garjas kali ini ditujukan terhadap personel yang akan mengikuti usul kenaikan pangkat (UKP) periode 1 Oktober 2021.

“Garjas untuk UKP merupakan barometer yang diprogramkan oleh TNI dengan maksud dan tujuan untuk menjaga kesiapsiagaan, kemampuan dan ketangkasan bagi para prajurti TNI untuk selalu siap setiap saat apabila dibutuhkan untuk kepentingan satuan,” kata Didit.

Tes Ganjas Korem 084 Bhaskara Jaya untuk syarat kenaikan pangkat (Foto: Penrem 084/BJ)

Ditambahkan Kajasrem, garjas UKP merupakan bentuk kesejahteraan yang diberikan oleh satuan kepada para personel TNI-AD, khususnya prajurit korem 084/BJ.

Tes garjas ini meliputi Garjas A lari selama 12 menit dan B berupa Pull Up, Sit Up,  Lunges,  Push Up, dan Shuttle Run masing masing dilaksanakan selama 1 menit dan Shuttle run sebanyak 1 putaran ditambah dengan renang dasar militer. Penilaian diambil berdasarkan kategori umur yang telah ditetapkan.

Dirinya menghimbau, selama mengikuti garjas kali ini, seluruh peserta tetap bisa menjaga kondisi kesehatan tubuh. Sebab, ujarnya, hal itu merupakan modal dasar selama mengikuti tes garjas UKP.

“Kondisi yang prima itu penting selama mengikuti garjas saat ini,” tandasnya. (RedG/bee)

Komentar

Tinggalkan Komentar