oleh

Kopi dan Jajanan Jadul Ala “Warunk 90-an” Pemalang

Pemalang – Hei milenial kalian pengin tempat kongkow yang asik dan menarik di kota Grombyang? Tempat kongkow satu ini memiliki ciri khas yang menarik dimulai dari makanan dan minuman.

Inilah Kafe di kota Grombyang (Pemalang) yang bernama Warunk 90-An, sob! Kafe ini terletak di Jalan Jenderal Ahmad Yani, Kelurahan Mulyoharjo, Kecamatan Pemalang lebih tepatnya di depan kantor Satlantas Pemalang.

Pantauan wartawan G-news.Id, tempatnya tidak terlalu luas, tampak sederhana, namun sangat nyaman. Beberapa set meja kursi dari besi jadul dan meja kayu disediakan untuk para pengunjung.

Mocca dan gemblong 90-an (Foto: Dicky Tifani Badi)

Interior disini juga menyajikan gambar mural di tembok yang menarik seperti gambar ular tangga ala Warunk 90-an.Uniknya, kafe ini juga menyediakan jajanan jadul, seperti es dung-dung, sosis anak mas, es celup cokelat, otak-otak pedas, kentang goreng, tela-tela singkong 90-an, singkong keju 90-an, blendung 90-an, biting-bitingan 90-an, gemblong 90-an, mendoan 90-an, jamur krispi 90-an.

Makanan ala 90-an juga tersedia di kafe ini, seperti mie tek-tek.

Tidak hanya itu saja, minuman jadul juga disajikan di warung 90-an, seperti sekoteng, bajigur, bandrek, beras kencur, teh teko gula batu, es cincau, es doger, es serut, soda gembira, limun buah oriental, limun kopi ala warunk 90-an mocca.

“Di Warunk 90-an ini saya ingin memberikan kesan berbeda. Khususnya menu-menu jadul yang tidak dimiliki kafe jaman sekarang. Tujuan semua itu agar membangun chemistry kepada pelanggan, “kata Anggit Anjar saat dihubungi Gnews Id, Sabtu (2/2021) malam.

Rupa-rupa rasa limun (Foto: Dicky Tifani Badi)

Warunk 90-an yang resmi dibuka sejak Mei 2020 ini, lanjut Anggit Anjar, menceritakan, menu favorit pengunjung saat ini jajanan jadul dan makanan jadul, yakni limun dan mie tek-tek.

Baca Juga  Satpol-PP Pemalang Jaring Anak Jalanan

“Menu favorit sendiri yang kami lihat setiap bulan selalu berubah. Namun untuk bulan ini masih bertahan di minuman es limun oriental dan mie tek-tek 90an,” imbuhnya.

Dalam kesempatan itu, jurnalis Gnews Id mencicipi jajanan jadul dan minuman jadul, yakni
es limun kopi ala warunk 90-an, serta mocca dan gemblong 90-an yang diberi topping keju.

Kopi jadul 90-an (Foto: Dicky Tifani Badi)

 

Dalam hal itu rasanya kecut dan kopinya terasa serasa kembali di masa jajanan Sekolah Dasar (SD) dan disajikan ala kafe-kafe biasanya.

“Kami lihat dari review google maps, chat masuk, dan penyampaian langsung. Mereka menikmati dan memberikan nilai positif karena secara tidak langsung mereka dipaksa untuk mengenang dan bernostalgia pada jamannya masing-masing melalui konsep warunk 90-an, “tutupnya. (Red/Dicky Tifani Badi)

Komentar

Tinggalkan Komentar