Pekalongan – Jembatan Kali Genteng yang menghubungkan Desa Bojongkoneng dan Kandangserang putus, kabupaten pekalongan, Selasa (12/12/2018).
Putusnya jembatan dikarenakan derasnya air sungai Kali Genteng yang menggerus pondasi jembatan. Ambruknya jembatan yang dibangun tahun 1970 dan mempunyai panjang 55 meter tersebut mengakibatkan akses kedua desa terputus, dan sementara warga harus menglingkar melewati Kecamatan Kajen jika ingin menuju ke Pemalang.
Dijelaskan Danramil Kandangserang Lettu Inf Jumatno, jembatan rubuh sekitar pukul 17.15 WIB, walaupun tidak ada korban jiwa, namun akses warga terputus.
“Pondasi jembatan tidak kuat saat digerus derasnya aliran sungai, yang mengakibatkan jembatan tersebut putus. Saat ini jalur penghubung Desa Bojongkoneng ke Kandangserang tidak bisa di lalui warga,” jelasnya.
Pihaknya menambahkan, Polsek Kandangserang membantu mengamankan area sekitar jembatan dengan memasang garis pembatas.
“Untuk sementara kerugian materi belum bisa diprediksi, dan masih ditindaklanjuti oleh BPBD dan Pemkab Pekalongan,” katanya. (RedG kontributor Rusg) 90