oleh

“Jangan Takut Corona” Ciptaan Adjie Prabowo, Guru Musik SMA N 01 Pati

Pati -  Berbagai cara untuk melakukan sosialisasi dalam hal pandemi Virus Corona atau Covid-19. Ada yang melakukan dengan cara sosialisasi di lapangan, dan adapula sosialisasi dengan cara DARING (Dalam Jaringan) atau Online.

Beredarnya tangkapan layar di media sosial WhatsApp dengan gambar seorang Guru sedang bermain musik di sebuah studio di akun Youtube.Hal itu ternyata guru sedang melakukan sosialisasi mengenai Virus tersebut.
Sosialisasi kali ini berbeda. Dengan cara yang kreasi dan inovasi yaitu dengan menciptakan lagu sosialisasi Virus Corona tersebut. Hal ini dengan kemunculan lagu yang bertajuk “Jangan Takut Corona” ciptaan Adji Prabowo Guru Musik di SMA 01 Pati.

Lagu tersebut , bertujuan untuk menyemangati orang-orang dalam menghadapi Virus Corona atau Covid -19 dengan cara menjaga kesehatan.Begitupula lagu tersebut, Di launchingkan oleh Adji Prabowo dan diunggah di akun Youtubenya pada tanggal 23 Maret 2020.

“Adanya terciptanya lagu “ Jangan Takut Corona” karena saya ingin menginspiransi dan menyemangati orang-orang bahwa corona bisa kita lawan. Jika kita Jaga Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS),” ujarnya Adji Prabowo pencipta lagu kepada Gnews-id lewat pesan WhatsApp, (24/03).

Menurut, Adji Prabowo mengatakan lagu yang berjudul “ Jangan Takut Corona tersebut dengan rasa keprihatinan dengan keadaan sekarang, serba dilematis dan dilawan dengan cara yang positif.
“Judul lagu “Jangan Takut Corona” sebetulnya itu liriknya berisi tentang khusnudhonbillah atau berfikir positif. Semangat melawan corona dengan cara sosial distance, stay di rumah, dan menjaga kebersihan, “kata dia.

Lagu ini dsebarluaskan oleh Adji Prabowo melalui media sosial Youtube, Instagram, dan WhatsApp. Dalam hal ini, banyak respon banyak dari anak didiknya, lingkungan sekolah SMA Negeri 01 Pati, ataupun masyarakat orang luar sendiri.

Baca Juga  Lanjut, 13 Orang Dimintai Keterangan KPK Terkait Kasus MAW

“Lagu saya ini sendiri dilaunchingkan di Youtube, Facebook, Instagram, dan WhaTsapp. Alhamdulilah responnya sangat bagus terutama di sekolah saya SMA 01 Pati,” pungkasnya.

Sementara itu, Fenti mantan anak didiknya di Pondok Pesantren Modern Slamet Kendal memberikan apresiasi dalam status WhatsAppnya, tonton ya gaes jangan lupa like, komen, dan keren banget ciptaan pak Adjie sendiri lhooo.

Berikut lirik lagu “Jangan Takut Corona” ciptaan Adji Prabowo yang viral tengah pandemi virus corona saat ini.
Ketakutanmu tak kan menyelamatkan dari cobaan ini.
Kepanikanmu tak kan menyembuhkan dari wabah ini.
Bridge :Tolong jaga keluarga di rumah
Jangan sampai keluar tak tentu
Tolong Jaga kebersihan setiap saat
Demi diri dan umat manusia
Reff : Sosial Distancing
Tetap Produktif (bekerja di rumah)
Belajar di rumah
Ibadah di rumah (dekat dengan keluarga)

(RedG/Dicky Tifani Badi/Gnews)

Komentar

Tinggalkan Komentar