Jakarta – Ratusan pendekar yang tergabung dalam Perguruan Silat Nasional Ikatan Seni Membela Diri Putra Setia, memenuhi arena gladiator di Padepokan Silat Taman Mini Indonesia Indah, Minggu, (19/1).
Kedatangan para Pendekar Berzikir, begitu julukan mereka, ke padepokan silat untuk melaksanakan latihan gabungan (latgab). Latgab rutin diadakan setiap dua bulan sekali sesuai dengan program kepengurusan pusat.
Latgab tak hanya diikuti oleh pesilat ISMD Putra Setia yang ada di lima wilayah Jakarta, tetapi juga dari wilayah, Bekasi, Tangerang dan Depok.
Hadir dalam latgab tersebut, Ketua Harian AKP (Pol) Ares Eko dari Kesatuan Brimob Polri, Ketua Harian Dua Sodikin, dan Para Guru Muda.
Tujuan dari latgab tersebut menurut AKP (Pol) Ares Eko adalah untuk menjalin silaturahmi dan kekompakan antar pesilat ISMD Putra Setia.
Lebih lanjut, Â AKP (Pol) Ares Eko mengingatkan kepada para pesilat untuk terus meningkatkan ibadah kepada Allah SWT. Dia juga meminta para pengurus cabang dan ranting PSN ISMD Putra Setia untuk turut serta menyukseskan penyelenggaraan kegiatan pemecahan rekor silat keris Museum Rekor Dunia Indonesia pada bulan Agustus 2020.
Dalam kesempatan itu pula Jon Winarto selaku guru silat dan litbang pusat menjelaskan, latgab diselenggarakan untuk pemantapan jurus-jurus dan melatih mental para pesilat muda dengan melakukan latihan tanding, latihan jurus golok, toya, seni silat tunggal, baik perorangan ataupun beregu. (RedG)
Komentar