oleh

Ikhlasgama Berencana Buat Desa Binaan di Pemalang

Pemalang – Ikatan Mahasiswa Pemalang di Universitas Gadjah Mada yang menamakan dirinya Ikhlasgama, mengadakan musyawarah anggota dan Koordinasi Bina Desa di pendopo Kecamatan Pulosari, Jum’at – sabtu (31/1 – 1/2).

Selain kegiatan diatas juga melakukan ‘kelas inspirasi’ ke siswa siswi Sekolah Menengah Pertama (SMP Negeri 1) Pulosari pada Jum’at (31/1).

Menurut Ketua Ikhlasgama Girli Ron Mahayunan, mahasiswa S1 Hukum Universitas Gadjah Mada, kegiatan ini merupakan salah satu wujud pengabdian mahasiswa dalam mengaplikasikan Tri Darma Perguruan Tinggi yaitu turut aktif berkolaborasi dalam ‘desa membangun’ melalui pengabdian yang disesuaikan dengan kondisi setempat sehingga terciptanya kemandirian Desa.

“Turut aktif berkolaborasi dalam ‘desa membangun’ melalui pengabdian yang disesuaikan dengan kondisi setempat sehingga terciptanya kemandirian Desa.” kata Girli.

Hal ini mendapat tanggapan yang positif dari camat Pulosari Ahmady Stiawan Widatmojo.

“Setuju mas, saya mendukung kegiatan seperti ini. Yang saya
harapkan program desa binaan selaras dan sejalan dengan program pemerintah Kabupaten dan desa. Sehingga nanti ada dukungan akselerasi program pembangunan desa.” kata Ahmady.

Kegiatan ini selain dihadiri mahasiswa – mahasiswi UGM hadir pula sekcam Pulosari, perwakilan Bappeda, kepala desa Gambuhan dan Karangsari. (RedG)

Komentar

Tinggalkan Komentar