oleh

Halal Bihalal Pandowo, Silaturahmi Sekaligus Berbagi

Wonogiri-Hari Raya Idul Fitri identik dengan tradisi Halal Bihalal, sebuah aktifitas berkumpul, bersilaturahmi dan saling berjabat tangan saling memaafkan. Hal tersebut juga selalu dilakukan oleh Paseduluran Mudo Mudi Wonogiri (Pandowo) setiap lebaran.

Idul Fitri 1440 H kali ini berasa spesial, pasalnya mereka mengadakan acara Halal Bihalal bersama santri di Pondok Pesantren Santri binaan Anggota Polsek Wonogiri Kota Brigadir Eko Julianto,SH di Dusun Manjung Wetan RT 2 RW 3, Desa Manjung, Kecamatan Wonogiri, Jumat (7/6) pagi.

Puluhan anggota organisasi yang dibentuk pada tahun 2012 tersebut hadir, mereka berbaur dengan para santri.

Ketua panitia Halal Bihalal Pandowo 2019 Eko Fajar Utomo dalam sambutannya mengucapakn minal aidzin wal faidzin kepada seluruh anggota yang hadir.

Dia selaku ketua panitia berterimaksih kepada pengurus Ponpes Santri atas fasilitas tempat sehingga acara tersebut dapat terlaksana.

“Semoga kehadiran sedulur-sedulur Pandowo dan para santri mendapat barakah dari Allah SWT,” ujarnya.

Sambutan perwakilan Ponpes Santri Iptu Subarkah,S.Kom menjelaskan pihakya mewakili Brigadir Eko Julianto yang sedang melaksanakan tugas. Dia mengucapkan selamat datang bagi saudara- saudara Pandowo yang hadir di tempat tersebut.

“Kehadiran saudara- saudara anggota Pandowo di Pondok pesantren menambah keberkahan dan menambah semangat bagi para santri,” jelasnya.

“Mas Eko menitipkan pesan agar anggota Pandowo dapat selalu memupuk persatuan , karena hal itu sangat penting soal rasa guyub dan semoga kedepan dapat menambah kajian rohani,” sambungnya.

Subarkah berharap semoga anggota Pandowo mendapat keberkahan di perantauan.

Sesepuh Pandowo Mbah Kasdi menuturkan dia mengucapkan
terimakasih kepada sedulur atas kedatangan.

“Semoga dalam pertemuan kali ini mendapatkan keberkahan meski tidak semuanya bisa hadir dikarenakan banyaknya acara yang bersamaan pada hari ini,” ungkapnya.

Baca Juga  Polres Wonogiri Gelar Berbagi Kasih Dalam Rangka Paskah 2019

Sementara sesepuh Pandowo lainnya, Gunawan menuturkan dia bersyukur karena bisa bertemu dengan para anggota Pandowo di tempat mulia yakni Pondok Pesantren.

“Hari ini acara halal bihalal mohon maaf selama 6 tahun menuju 7 tahun kita bersama mohon saya dimaafkan bila ada kesalahan,” bebernya.

“Pemuda harus visioner kedepan menjadi ujung tombak di Kabupaten Wonogiri , selama 3 tahun kita ditunjuk menjadi panitia mudik gratis Pemkab Wonogiri, kedepan pandowo lebih jos lagi,” tegasnya.

Dalam acara tersebut juga diberikan santunan kepada santri Ponpes dan tausiah yang disampaikan dengan jenaka namun mengena dari Ustad Thoyib. (RedG)

Komentar

Tinggalkan Komentar