oleh

Giliran Pemalang Selatan, Kodim 0711 Pemalang Bagi Makanan Siap Saji 

Pemalang – SinergisitasTNI-Polri Kodim 0711 / Pemalang dan Polres Pemalang serta Kejaksaan Tinggi Pemalang melaksanakan kegiatan simpatik membagikan takjil dan masker bagi masyarakat yang terdampak covid-19. Kegiatan dilaksanakan di sejumlah lokasi wilayah Kabupaten Pemalang, Rabu (5/5/2021) sore. Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh Anggota TNI dan Polisi wilayah Pemalang Selatan.

Dandim 0711 / Pemalang, Letkol Inf. Christian Tarigan menyampaikan bahwa menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud sinergitas TNI-Polri di Pemalang. Kita bersama-sama membagikan takjil berupa makanan siap saji dan masker bagi masyarakat sebagai wujud kepedulian. Kegiatan ini sebagai bentuk komunikasi dengan masyarakat.

Pembagian takjil ini disediakan 800 kotak nasi siap saji. Wilayah pembagian termasuk Kodim, Koramil Randudongkal, dan Polsek comal. Tempat pembagian pada hari itu terpusat di koramil Randudongkal dengan rute jalan lingkar utara, melalui lampu merah polsek, pasar randudongkal, desa Banjaranyar dan Kembali ke Koramil, ujar Dandim

Harapannya dengan ada nya bakti sosial ini di bulan yang penuh berkah, kami dengan berbagi dengan memberi pesan pada masyarakat untuk selalu mengikuti anjuran pemerintah untuk tidak mudik terlebih dahulu, serta tetap menjaga protokol kesehatan. (RedG / Kamal Hayat)

Komentar

Tinggalkan Komentar