oleh

Feri Cahyanto Jabat Ketua Umum Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri

Wonogiri-Keluarga Tarung Derajat (Kodrat) Kabupaten Wonogiri menggelar Musyawarah Kabupaten ( Muskab) guna memilih ketua umum baru bertempat di Oke Resto, Lingkungan Wonokarto Kecamatan Wonogiri, Rabu (12/2) malam.

Acara tersebut dihadiri Ketua KONI Wonogiri Eko Budi Santoso, Pembina Tarung Derajat Wonogiri Anthony Ilham Sri Herlambang, Ketua Tarung Derajat Wonogiri terpilih untuk masa bakti 2020-2024 Feri Cahyanto dan segenap pelatih dan anggota Tarung Derajat Wonogiri.

Ketua Umum Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri masa bakti 2020-2024, Feri Cahyanto mengatakan segenap keluarga besar Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri secara aklamasi memilih dirinya guna menahkodai seni bela diri yang berasal dari Bandung, Jawa Barat tersebut.

Feri menuturkan Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri berdiri sejak tahun 2009, dan dalam perjalananya telah banyak menorehkan prestasi di berbagai kejuaraan.

Dengan memiliki 3 satuan pelatihan yakni di Desa Sendang, Makodim 0728 Wonogiri serta Pendopo Kabupaten Wonogiri, Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri kini mempunyai 70 anggota aktif.

“Harapan saya, Tarung Derajat semakin diterima oleh masyarakat dan menghapuskan citra bahwa Tarung Derajat itu olahraga yang keras,” katanya.

Feri menambahkan Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri kini telah berfokus ke jalur prestasi. Dengan menggandeng Dispora Kabupaten Wonogiri dan KONI Wonogiri, organisasi yang dipimpinnya tersebut siap sesarengan mbangun prestasi olahraga di Wonogiri.

Pria asal Dusun Josutan, Desa Kaliancar, Kecamatan Selogiri tersebut menjelaskan bagi masyarakat yang ingin bergabung silahkan datang ke Makodim Wonogiri setiap hari Rabu pukul 16.00 WIB dan di Pendopo Kabupaten Wonogiri setiap hari Sabtu pukul 16.00 WIB.

“Kita siap menyalurkan bakat-bakat atlet ke jalur prestasi,” tegasnya.

Sementara Ketua KONI Wonogiri Eko Budi Santoso memuji kekompakan anggota Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri, mereka mampu memilih ketua baru secara cepat dan tanpa adanya gejolak.

Baca Juga  Sosialisasi Satgas Perlindungan Perempuan dan Anak di Kecamatan Manyaran

Eko menjelaskan Tarung Derajat sudah masuk pada POPDA Propinsi.

“Tarung Derajat Kabupaten Wonogiri semoga memberikan kontribusi medali pada POPDA Propinsi, tingkat SMA pada bulan Maret, SMP pada bulan Juli dan SD pada bulan April,” bebernya.

Dengan latihan yang keras, Eko berharap muncul bibit-bibit atlet yang akan berlaga di Porprov Jawa Tengah 2022. (red)

Komentar

Tinggalkan Komentar