oleh

Desa Banjaran Latih Relawan SDGs

Pemalang – Pendamping Desa memberi pembekalan mengenai pengisian aplikasi Indeks Desa Membangun (IDM) dalam Suitanable Development Goals (SDGs) atau Tujuan Pembangunan Berkelanjutan terhadap para relawan di desa Banjaran, Kecamatan Taman, Kabupaten Pemalang, Kamis (15/4) mulai pukul 09.30 wib.

Para relawan berasal dari warga Rt, Rw désa Banjaran sebanyak 50 (lima puluh) orang. Para relawan ini dibekali cara mengisi aplikasi SDGS.

Peserta diberi bahan untuk mengetahui dan memahami tentang Pendataan pra input data di masyarakat. Dimulai dari memotret perencanaan desa dan menentukan IDM

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk partisipasi aktif masyarakat dalam SDGs. Masyarakat diminta mampu menyajikan data sedetail mungkin sampai tingkat rumah tangga.

Pemutakhiran data berbasis SDGs Desa adalah pemutakhiran data IDM yang lebih detil lagi, lebih mikro, sehingga bisa memberikan informasi lebih banyak (Gnews/Rokhim)

 

Komentar

Tinggalkan Komentar