oleh

Bupati Bangka Tengah Beri Bantuan Ke Warga Pulau Nangka

Bangka Tengah – Bupati Bangka Tengah Algafry mendampingi Kapolda Babel Anang Mengunjungi Warga Di Pulau Nangka. Kunjungan kerja dalam rangka Program Polairud Peduli Bakti Kesehatan dan Bakti Sosial di pulau Nangka Desa Tanjung Pura Kecamatan Sungai Selan Kabupaten Bangka Tengah, Selasa (09/03/2021)

 

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Bateng Algafry Rahman  menyampaikan, terima kasih banyak dan atas nama pemerintah Kabupaten Bateng  atas kedatangan Kapolda dapat memajukan dusun Pulau Nangka.

“Banyak potensi di pulau nangka, ini tantangan kami bagaimana cara untuk memajukan dusun pulau nangka,” ujarnya.

Bupati baru ini juga meminta dukungan demi kemajuan Bateng agar tetap semakin unggul.

Kapolda Babel mengucapkan selamat atas dilantiknya Bupati Bateng oleh Gubernur, saat ini mempunyai Bupati baru dan tentunya juga mempunyai semangat dan inovasi yang baru

Kegiatan Kapolda ini merupakan program kepedulian Polri untuk mengunjungi masyarakat yang berada di pulau terluar pulau Bangka

“Saat ini kondisi di negara kita secara dunia dan nasional masih melanda,di Babel mulai merambah sejak bulan September terjadi percepatan yang luar biasa sampai ahir februari 2021 tadi. Saya minta kepada kepada Bupati, Camat dan Kadus tolong perhatikan masyarakat kita jangan ada yang kelaparan,”ungkapnya.

Bulan depan kami ada program pembangunan 10 unit rumah layak huni untuk masyarakat.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan bantuan simbolis sembako, alat navigasi, kipas angin dan Alquran oleh Kapolda Babel. Penyerahan simbolis bantuan sembako oleh Bupati Bateng. Penyerahan simbolis bantuan box ribet oleh Kapolres Bateng, pemberian paket sembako simbolis oleh Dit Polair Polda Babel kepada perwakilan masyarakat dusun Pulau Nangka.

Kegiatan yang dihadiri oleh kapolda Babel,Irjen Pol Anang Syarief Hidayat,Dandim 0413 Bangka diwakili,PJU Polda kep.Babel, Bupati Bateng Algafry Rahman, Kapolres Bateng,Camat Sungai Selan, Kades Tanjung Pura, Kadus Pulau Nangka, Tokoh Masyarakat dan Agama, Masyarakat Pulau Nangka berjumlah 30 orang. Dilanjutkan dengan peninjauan kegiatan Bakti kesehatan dan pemberian bantuan sembako kerumah warga oleh Kapolda dan tamu undangan, kegiatan diahiri ramah tamah dan ishoma.(RedG/RL)

Baca Juga  Kapolda Babel Tinjau Kegiatan Vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Bateng

 

Komentar

Tinggalkan Komentar