Pemalang – Alumni STPDN/IPDN yang tergabung dalam Ikatan Alumni Perguruan Tinggi Kedinasan (IKA PTK) Kabupaten Pemalang melakukan aksi sosial mengusung tema “Bersama Masyarakat, Purna Lawan Corona” melalui kegiatan bagi-bagi masker dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya 3M.
Aksi sosial dilakukan disejumlah titik di wilayah Kabupaten Pemalang yang dirasa sebagai tempat berkumpul masyarakat pada saat hari libur, yaitu di seputar Alun-alun, Pantai Widuri dan Taman Patih Sampun, minggu pagi (13/12).
Kegiatan ini sedianya akan dilaksanakan pada bulan November 2020 dan akan dipimpin langsung oleh Drs. Wahyu Sukarno Adi Prayito, M.Si, Kasatpol PP Kabupaten Pemalang dan sekaligus sebagai Ketua IKA PTK Kabupaten Pemalang, namun terpaksa ditunda karena dipanggilnya Beliau oleh Allah SWT pada akhir bulan Oktober 2020.
Pembagian 500 masker dan mengedukasi masyarakat akan pentingnya 3M dilakukan atas dasar rasa keprihatinan Purna Praja Kabupaten Pemalang dengan terus meningkatnya angka positif Corona di Kabupaten Pemalang pada khususnya dan di Indonesia pada Umumnya. Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat Kabupaten Pemalang untuk lebih menyadari akan pentingnya 3M dan secara signifikan dapat berkontribusi pada menurunnya angka positif Corona. (RedG/*)