oleh

Babinsa Koramil 23/Ceper Dampingi Pembagian Bansos Kepada Masyarakat

Klaten-Sebagai aparatur kewilayahan tiada hari tanpa semangat itulah yang harus di miliki oleh para Bintara Pembina Desa (Babinsa) sebagai ujung tombak keamanan kewilayahan.

Seperti halnya yang di lakukan oleh Sertu Sunaryo Babinsa Koramil 23/Ceper Kodim 0723/Klaten beserta Babinkamtibmas Polsek Ceper Bripka Cahya Adi dengan semangat mengawal jalannya pendistribusian Bansos di wilayah binaan. Dimana bantuan sosial itu merupakan bantuan tahap II oleh Pemerintahan Kabupaten Klaten, Selasa (30/06/20).

Di tengah pandemik penyebaran virus Covid-19 yang melanda hingga saat ini, semua warga masyarakat yang hadir di balai desa diwajibkan agar menyesuaikan serta mempedomani prosedur pencegahan penyebaran Covid-19.

Ditempat yang berbeda Komandan Koramil 23/Ceper Kapten Czi Rusmani menyampaikan dengan adanya virus yang melanda hingga saat ini belum ada ditemukan obatnya diharapkan agar semua warga masyarakat agar mematuhi prosedur yang berlaku dan para Babinsa yang berada di lapangan agar selalu melaksanakan kordinasi dengan baik tentang pencegahan virus ini.( red )

Komentar

Tinggalkan Komentar