oleh

Angin Segar DPD PKS Pemalang dengan Bergabungnya Achmad Dachlan Sanad Sebagai Bacaleg DPR RI

Pemalang – Ketua Dewan Pengurus Daerah Partai Keadilan Sejahtera (DPD PKS) Kabupaten Pemalang Suwarso dalam sebuah acara sederhana secara resmi menyerahkan kartu tanda anggota (KTA) kepada Achmad Dachlan Sanad di Gedung DPD PKS Kabupaten Pemalang, Rabu (16/11/2022).

Dengan diserahterimakan KTA ini Achmad Dachlan Sanad (ADS) sudah resmi menjadi anggota Partai Islam ini. Pada kesempatan yang sama ADS juga menyerahkan berkas pendaftaran sebagai calon Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Dapil Jawa Tengah X yang meliputi Kabupaten Pemalang, Kota Pekalongan, Kabupaten Pekalongan dan Kabupaten Batang.

Dalam penyerahan berkas pendaftaran ini ADS diantar oleh para Relawan dan para anak asuh dari Ikatan Pencak Silat Indonesia Kabupaten Pemalang.

Dengan pendaftaran ADS sebagai Bakal Calon Anggota legislatif Dapil Jawa Tengah X ini memberi angin segar dan semangat baru bagi PKS baik di Kabupaten Pemalang maupun secara nasional. Hal ini diungkapkan oleh Ketua DPD PKS Suwarso.

“Ini adalah tanda-tanda kemenangan dengan bergabungnya mas Achmad. Ini adalah tanda-tanda yang diberikan pada Allah agar PKS mendapat Kursi di DPR RI,” ungkap Suwarso di sambut pekik Takbir dari Sahabat ADS maupun yang hadir dalam pertemuan tersebut.

Dengan bergabungnya ADS ini, Suwarso semakin yakin untuk meraih kursi di DPR RI dari Dapil Jawa Tengah X. Untuk meraih kemenangan (kursi) tersebut ia mengajak semua relawan, struktur pengurus, Kader, anggota PKS, para Caleg baik dari tingkat pusat, provinsi maupun kabupaten untuk bekerja keras dan bahu membahu untuk meraih kemenangan itu.

“Upaya-upaya kemenangan ini perlu kerja keras, tidak bisa dengan sulapan,” kata ketua DPD PKS Kabupaten Pemalang.

Dalam kesempatan yang sama ADS yang kelahiran Pekalongan, dengan ibu asli Pemalang ini menyambut baik, dan siap untuk berjuang demi kemenangan bersama.

Baca Juga  Dari Desa Kembali ke Desa, Ini Keseharian Irjen Pol (Purn) Muchlis Pensiun dari Polri

” Alhamdulillah, Saya sudah diterima sebagai kader, sebagai Bacaleg. Insyaallah kita siap berjuang. Harus memenangkan minimal satu kursi untuk Dapil X” tegasnya.

Silaturahmi tersebut juga dihadiri oleh semua anggota fraksi PKS nyang berjumlah 6 orang itu. Dari perwakilan fraksi PKS pun menyambut baik dan antusias dengan bergabungnya pengusaha Batubara ini sebagai Bacaleg DPR RI dari DPD PKS Kabupaten Pemalang.

Relawan dan sahabat ADS yang diwakili oleh Muzaki menegaskan tidak akan mengganggu suara yang sudah dirancang oleh struktur DPD Partai PKS Kabupaten Pemalang, melainkan akan mendulang suara yang selama ini belum menjadi garapan para kader partai PKS maupun relawan partainya. (RedG)

 

 

 

 

Komentar

Tinggalkan Komentar