oleh

Aliran Air Bregas Terputus, PMI Brebes Bagikan Air Bersih Sebanyak 10 Ribu Liter

Brebes – Perusahaan Daerah Air Bersih (PDAB) Unit Brebes Tegal Slawi (Bregas) memberikan informasi kepada masyarakat Bregas bahwa pada Sabtu (11/2), aliran air akan mati selama sehari

dari pukul 08.00 WIB. Hal ini disebabkan adanya kebocoran pipa jalur transmisi sistem Banyumudal DN 500, yaitu di empat titik antara lain Desa Kalibakung Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal dan DN 500 Steel, satu  titik di Desa Dawuhan Kecamatan Sirampog Kabupaten Brebes.

Pemberitahuan tersebut sudah di sebarluaskan melalui surat pemberitahuan gangguan aliran air PDAB Unit Bregas itu tertuang pada nomor 690/06/BREGAS/II/2021.

Dengan adanya tersebut, Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Brebes melakukan pendistribusian air bersih di wilayah Kabupaten Brebes secara langsung di masyarakat yang sedang terdampak terputusnya aliran air bersih.

Informasi yang dihimpun, PMI Kabupaten Brebes mendistribusikan sekitar 10.000 Liter air dengan kapasitas tangki 5000 Liter kepada masyarakat terdampak, pada Selasa (16/2).

Kepala Markas PMI Kabupaten Brebes, H Masruri melalui Staf Bidang Penanggulangan Bencana PMI Kabupaten Brebes, Bagus Prasojo mengatakan masyarakat yang terdampak dimohon untuk bersabar dan mengimbau agar melakukan gerakan hemat air selama perbaikan transmisi air.

“Menghimbau untuk masyarakat agar melakukan gerakan hemat air sambil menunggu perbaikan tranmisi pipa yang sedang terus diupayakan oleh PDAB unit Bregas. Mohon kesabaran dan doa yang terbaik agar kondisi kembali normal, ” kata Bagus seperti yang dikutip melalui pesan Whatsapp kepada wartawan g-news.id Selasa (16/2).

Bagus melanjutkan, sasaran penerima air bersih tersebut untuk sementara ada di dua kecamatan, yakni Kecamatan Brebes dan Kecamatan Jatibarang.

“Sasaran penerima air bersih, yakni Kecamatan Brebes, Kelurahan Pasarbatang, Perum Griya Praja dan di Wilayah Kecamatan Jatibarang yaitu di Desa Kalipucang dan Perum Kalipucang, ” imbuh Bagus dalam keterangan tertulisnya.

Baca Juga  Polsek Sungai Gelam Tutup Arena Gelanggang Sabung Ayam

Selain itu, PMI Kabupaten Brebes dalam menjalankan giat pembagian air bersih tersebut menggandeng Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Baribis.

Berikut ini rincian bantuan air bersih yang diterima masyarakat yang terkena dampak pemutusan air bersih di wilayah Kabupaten Brebes.

Kapasitas tangki sebanyak 5000 Liter, dengan dibagikan sejumlah wilayah Kecamatan Brebes dan Jatibarang, yakni : Perum Griya Praja ke RT 3 RW 13 sebanyak 2500L, RT 4 RW 13 sebanyak 2500L. Perum Kalipucang ke RT 1 RW 7 sebanyak 2500 Liter, Rt 2 RW 7 sebanyak 2500L. Diketahui, total bantuan yang terdistribusi sebanyak 10.000 Liter. (Red/Dicky Tifani Badi)

 

Komentar

Tinggalkan Komentar